diposkan pada : 17-11-2022 13:06:44

Dilihat : kali

Di kota ini terdapat bangunan utama yang disucikan umat Islam, yakni Masjidil Haram. Di dalam Masjidil Haram terdapat bangunan Ka’bah.

Bangunan Ka’bah berdiri di tengah-tengah Masjidil Haram. Ka’bah ini dijadikan patokan arah kiblat untuk ibadah salat umat Islam di seluruh dunia.

Makkah merupakan kota suci umat Islam dan tempat lahirnya Nabi Muhammad SAW. Setiap tahun, jutaan umat Islam di seluruh dunia mendatangi kota ini untuk menunaikan ibadah haji dan umrah.

 

Beberapa hari terakhir, Makkah menjadi sorotan gara-gara diserbu jutaan serangga jenis jangkrik hitam. Jutaan serangga tersebut memenuhi bagian kota Makkah, bahkan hingga Masjidil Haram.

Berikut ini 7 kejadian terheboh di Makkah yang dikutip pojoksatu.id dari berbagai sumber:

1. Masjidil Haram Diserbu Jutaan Serangga
 

Jutaan serangga jenis jangkrik hitam mengerubungi Makkah dan Masjidil Haram. Foto dan video yang beredar menunjukkan jangkrik bertebaran dimana-mana.

Beberapa gambar dan video memperlihatkan jutaan serangga hinggap di sekolah, rumah dan Masjidil Haram pada Jumat, 11 Januari 2019.

Serangga menyerbu Masjidil Haram pada malam hari. Serangga hitam menempel di tembok, tiang, dan dinding Masjidil Haram, bahkan hingga di tubuh jamaah yang tengah melaksanakan ibadah di Masjidil Haram.

Fenomena itu membingungkan para pakar margasatwa. Dr Jacky Judas, manajer dan penasihat ilmiah keanekaragaman hayati terestrial di WWF dan Emirates Nature, mengatakan bahwa itu adalah yang pertama.

“Ini adalah pertama kalinya bagi saya untuk melihat spesies ini dalam jumlah besar. Saya tidak terkejut bahwa orang mengatakan hal yang sama. Saya belum pernah melihat spesies ini dalam jumlah sebesar ini,” kata Dr Judas, seperti dikutip dari The National.

2. Pria Tanpa Busana Panjat Kabah
 

Video seorang pria tanpa busana meanjat Kabah viral di media sosial dan grup WhatsApp (WA). Video tersebut menjadi perbincangan ramai pada Agustus 2018 lalu.

Dalam video itu, terlihat seorang pria memanjat dinding Kabah, kemudian mencoba membuka pintu suci Kabah. Dari kejauhan, pria itu terlihat seperti tuyul.

Saat pria itu berusaha membuka pintu Kabah, tiba-tiba saja pakaian ihram yang dikenakannya melorot hingga telanjang bulat.

Pria itu mencoba mengambil dan mengenakan kembali pakaian ihramnya. Saat itulah polisi ikut memanjat Kabah dan mengamankan pria tersebut.

Polisi menyatakan bahwa jamaah itu tidak menghargai Kabah yang merupakan tempat suci sekaligus kiblat umat Islam.

3. Kiswah Kabah Tersingkap
 

Badai pasir yang sangat dahsyat membuat membuat panik jemaah haji yang tengah menjalani tawaf di Masjidil Haram, Makkah, pada Minggu malam, 19 Agustus 2018.

Badai dan angin kencang sempat membuat kain penutup Kakbah atau kiswah tersingkap. Tak hanya itu, sejumlah benda beterbangan akibat angin kencang. Akibatnya, kepanikan sempat melanda jemaah haji yang sedang beribadah.

Kendati demikian, badai pasir dan hujan deras itu tidak berlangsung lama. Kepanikan jemaah pun dapat diatasi karena petugas khusus segera menangani dengan sigap. Tidak ada laporan tentang jatuhnya korban dan prosesi tawaf oleh jemaah haji pun kembali dilanjutkan.

4. Loncat dari Masjidil Haram
 

Seorang pria asal Prancis bunuh diri dengan loncat dari atap Masjidil Haram, Makkah, Sabtu 9 September 2018. Dia tewas seketika di lokasi.

“Seorang warg asing loncat dari atap Masjidil Haram di Makkah, menyebabkan korban tewas seketika di lokasi,” demikian pernyataan kepolisian Saudi, kepada kantor berita SPA, dikutip dari AFP, Senin (11/6/2018).

Tubuh pria itu jatuh di halaman bawah masjid dan dibawa ke ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat kejadian, Masjidil Haram dipenuhi dengan jamaah Umrah yang beriktikaf.

Kantor Kementerian Luar Negeri di Paris memastikan korban warga negara Prancis, namun enggan memberikan informasi detail.

Aksi bunuh diri warga Prancis itu menyita perhatian karena sangat jarang terjadi. Apalagi Masjidil Haram merupakan tempat paling suci bagi umat Islam.

5. Jamaah Bakar Diri di Kabah

Seorang pria menyiram badannya dengan bensin dan berusaha membakar kiswah Ka’bah di Masjidil Haram pada Februari 2017. Beruntung, aksi nekat pelau berhasil digagalkan jamaah dan pasukan keamanan Arab Saudi.

Aksi pria tersebut membuat ribuan jamaah yang sedang beribadah mengelilingi Ka’bah panik dan histeris. Pelaku langsung diamankan dan keluar dari Ka’bah.

Dalam video yang beredar di media sosial, kejadian tak terduga itu berawal ketika jamaah sedang beribadah mengelilingi Ka’bah. Tiba-tiba pelaku berusaha membakar diri pas di depan Ka’bah. Jamaah langsung menggagalkan aksi pelaku.

Aparat keamanan bertindak cepat dan membawa pelaku keluar dari Ka’bah. Teriakan histeris terdengar dari para jamaah.

Juru bicara keamanan Masjidil haram, Shameh al-Silmi, mengatakan lelaki yang berusaha bakar diri ini usianya 40-an.

“Dia ditahan petugas pada Senin petang, 6 Februari 2017, setelah menyiramkan bensin ke bajunya dan berusaha membakar dirinya,” kata Al-Silmi sebagaimana dilansir Al Arabiya, Selasa, 7 Februari 2017.

6. Banjir di Makkah

Pada April 2016, kejadian tak biasa melanda Mekah, Arab Saudi. Badai dan hujan es melanda kawasan tersebut. Akibatnya, genangan air pun mengepung sekitar Masjidil Haram.

Seorang jemaah umrah bernama Akhyar Nasution merekam momen tersebut. Dia menyatakan banjir di Makkah terjadi usai salat Jumat pada 29 April 2016.

Dalam rekaman itu terlihat kondisi jalan di luar Kompleks Masjidil Haram tergenang air setinggi sekitar 10 sentimeter. Para pengendara pun melajukan mobilnya secara perlahan.

Genangan air tersebut terjadi sepanjang menara Zamzam Hotel Hilton sampai Misfalah. Sedangkan air yang masuk ke Masjidil Haram mencapai setinggi sekitar semata kaki orang dewasa.

7. Crane Jatuh Tewaskan 170 Jamaah
 

Hujan lebat disertai angin kencang menumbangkan crane di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi pada tahun 2015.

Alat berat itu jatuh menimpa para jamaah yang sedang beribadah menghadap Kabah. Musibah tersebut menyebabkan 170 jamaah meninggal dunia.

Crane yang jatuh hanya satu dari sekian banyak crane yang digunakan untuk proyek perluasan Masjidil Haram. Masjid terbesar di dunia itu mengelilingi situs suci bagi umat Muslim sekaligus kiblat salat, Kabah.

Selain menyebabkan korban meninggal dunia, termasuk jamaah dari Indonesia, musibah tersebut juga melukai 230 orang lainnya.

 

7 Kejadian Terheboh di Makkah, Terbaru Masjidil Haram Diserbu Jutaan Serangga

JASA BORDIR CUSTOM | Shopee Indonesia shopee.co.id › JASA-BORDIR-CUST... Kami Melayani Segala Pemesanan Custom Bordir Komputer :: - Handuk - Topi - Kaos Polo ... #freeongkir #gratisongkir #tanahabang Jual JASA BORDIR CUSTOM. ... Slempang Wisuda Satin Pita Bordir Murah Custom Jakarta Depok Bekasi